Kamis, 29 November 2012

Cara membuat Kiriman Disematkan pada Group Facebook

Group Facebook
Update blog lagi mengenai Facebook, sebenarnya agak lama dan saya baru mengetahui caranya. Yaitu bagaimana cara menyematkan kiriman di Group Facebook, cara ini lebih seperti sticky post pada forum-forum, ketika membuka category atau subcategory forum, maka sticky akan terus tampil diposisi atas sedangkan postingan biasa yang lain akan tenggelam jika ada posting yang terbaru atau posting yang lama diberikan komentar baru. Begitu juga di Group Facebook, fitur ini dinamakan kiriman Disematkan, kira-kira begitu kalau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia, sehingga ketika member atau orang lain yang membuka wall group, maka kiriman yang telah disematkan akan selalu ditampilkan diatas, bisa berupa status atau gambar atau dokumen yang telah dibuat. Tidak cuma status dari admin Group saja yang bisa disematkan, kiriman dari member pun bisa disematkan oleh admin apabila dinilai penting untuk dibaca member group lain.

Lalu, bagaimana caranya? Untuk bisa menyematkan kiriman pada group facebook, anda harus menjadi pengurus atau admin dari group tersebut, bila anda hanya member maka tidak akan bisa menyematkan kiriman di group facebook. Keuntungan lain adalah admin juga bisa mengedit pengaturan group tersebut. Dan berikut cara untuk menyematkan kiriman di wall group facebook:

1. Login terlebih dahulu ke akun facebook anda.
2. Buat status/postingan/kiriman/dokumen pada group tersebut lalu klik kirim.
3. Klik opsi gambar tanda panah bawah pada pojok kanan atas status anda yang telah anda buat, seperti gambar dibawah ini.

4. Pilih Sematkan Kiriman, dengan begitu kiriman anda akan dilihat terus oleh member lain.
kiriman disematkan group facebook

5. Sedangkan untuk melepaskan/menghapus kiriman yang disematkan, klik opsi pojok kanan atas, pilih Lepas Sematan Kiriman.

Dah gitu aja, demikian postingan berjudul Cara membuat Kiriman Disematkan pada Group Facebook, mungkin bisa berguna untuk anda, selamat mencoba.



emoticon Tolong dibaca terlebih dahulu !

Anda sedang membaca artikel tentang Cara membuat Kiriman Disematkan pada Group Facebook dan anda bisa menemukan artikel Cara membuat Kiriman Disematkan pada Group Facebook ini dengan url http://www.nova13.com/2012/11/cara-membuat-kiriman-disematkan-pada-group-facebook.html, Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Cara membuat Kiriman Disematkan pada Group Facebook ini sangat bermanfaat bagi teman-teman Anda, namun jangan lupa untuk meletakkan link postingan Cara membuat Kiriman Disematkan pada Group Facebook sebagai sumbernya.

If you Like this, please share it?

Ping your blog, website, or RSS feed for Free

Related Post:



Translates