Senin, 31 Oktober 2011

Ubuntu Siapkan Sistem Operasi Mobile Sendiri

Ubuntu
Sistem operasi Google, Android, yang dikenal sebagai platform terbuka berbasis Linux, akan mendapat tantangan dari saudara jauhnya, yaitu Ubuntu.

Canonical, organisasi dibalik Ubuntu mengungkapkan bahwa Ubuntu telah menyelesaikan versi terakhir dari platform desktop komputer, dan pihaknya berencana untuk fokus pada tujuan jangka panjang untuk memperluas ke semua platform komputasi, termasuk ponsel, tablet dan Smart TV.

Dilansir melalui The Next Web, Senin (31/10/2011), Canonical telah siap membawa pengalaman Ubuntu yang merupakan kernel sistem operasi terbuka dan bebas, ke dalam perangkat mobile dalam waktu dekat. Apalagi dikabarkan, perusahaan tersebut telah berdiskusi dengan beberapa mitra produsen chipset ARM.

"OEM memiliki pilihan sulit, mereka dapat membangun sistem operasi mereka sendiri, seperti apa yang HP lakukan untuk sementara dengan WebOS atau bekerja di sebuah konsorsium. Konsorsium tidak bisa menang," terang pendiri Canonical Mark Shuttleworth.

Ini tentu saja tantangan bagi Ubuntu untuk melawan eksosistem OS yang terlebih dahulu datang seperti, Android, Microsoft dan Apple.

Ubuntu tentu saja harus memberikan suatu sentuhan yang berbeda dan inovatif dalam menjawab tantangan tersebut.


sumber: techno.okezone.com


Jumat, 21 Oktober 2011

Pasang Font Google

Pasang Font Google
Google web fonts merupakan font yang dapat digunakan di situs web dan blog. Google web fontmempercantik tampilan memiliki cukup banyak koleksi font menarik untuk web. Asyiknya, semua Google web fonts yang ditawarkan merupakan Open Font License, yang artinya dapat dipakai secara gratis. Untuk menggunakan Google web fonts di website atau di blog, anda hanya perlu menambahkan beberapa kode css dan Javascript dan otomatis font di blog akan berubah dan tidak terlihat standar lagi. Selain di website, Google font dapat digunakan di dokumen Office, Photoshop atau program komputer lain. Begini cara menginstal Google web fonts di komputer:
  1. Buka halaman Google web font di http://www.google.com/webfonts
  2. Klik pada tab word yang ada diatas untuk menampilkan lebih banyak font di layar.
  3. Filter jenis font yang ingin digunakan lewat menu drop-down di sebelah kiri. Klik pada tombol Add to collection pada setiap font yang akan digunakan.
  4. Setelah selesai memilih, lihat menu Download your Collection di sudut kanan atas, lalu klik tombol tersebut.
  5. Sebuah tampilan pop-up akan muncul. Di sana ada link untuk mengunduh Google web fonts yang telah dipilih dalam bentuk .zip
  6. Buka dan ekstrak file tersebuk.
Setelah font tersebut selesai diinstal di komputer, Google web fonts dapat digunakan di semua aplikasi di komputer anda.


Selasa, 18 Oktober 2011

Cara cepat akses Gmail

Mengakses Gmail seringkali terasa lambat. Banyak faktor penyebabnya, di samping kecepatan koneksi itu sendiri. Berikut adalah trik untuk membantu anda cepat mengakses email dari Gmail:
  1. Matikan fitur Chat
Semenjak Google Talk diluncurkan, sebagian besar dari anda tidak menggunakan fitur Chat di Gmail lagi. Sebagai gantinya anda akan menggunakan Google Talk anda untuk ngobrl dengan teman-teman Gmail. Mematikan fitur chat bisa mengurangi beban pada Gmail dan pasti akan mempercepat waktu loading di Gmail. Untuk menonaktifkan fitur chatting, login ke akun Gmail anda, lihat ke bagian paling bawah, lalu klik Turn off chat.
  1. Tambahkan parameter
Buka Gmail menggunakan alamat https://mail.google.com/Gmail?nocheckbrowser. Ini akan memberitahu Gmail agar tidak memeriksa browser ketika anda membukanya.
  1. Gunakan basic HTML Mode
Mode HTML akan mematikan fitur AJAX. Jika anda menggunakan koneksi internet yang lambat, mode HTML dapat menjadi cara paling efektif untuk mempercepat waktu dalam membuka Gmail. Untuk beralih ke mode HTML Gmail, login ke akun Gmail, lihat ke bagian paling bawah, lalu klik load basic HTML.
  1. Nontaktifkan fitur buzz
Jika tidak memerlukan fitur buzz, anda dapat mematikannya untuk mengurangi waktu loading di Gmail. Untuk menonaktifkannya, login ke akun Gmail anda, lihat ke bagian paling bawah, lalu klik Turn off buzz.
  1. Hapus email yang tidak perlu
Jika kotak masuk penuh dengan mail yang berlebih,Gmail akan membutuhkan waktu ekstra untuk dapat dibuka. Disarankan anda menghapus semua email yang tidak perlu, seperti spam.
  1. Bersihkan browser cache
Membersihkan cache browser secara teratur dapat membantu dalam mempercepat browsing.
  1. Kurangi penggunaan plug-in
Browser terasa berat biasanya disebabkan oleh berlebihannya plug-in yang harus dimuat setiap kali anda membuka tab atau jendela baru. Mengurangi jumlah browser plug-in dapat membantu untuk membuat loading Gmail lebih cepat.
  1. Kurangi jumlah email yang akan ditampilkan pada setiap halaman.
Makin sedikit jumlah email yang ditampilkan pada setiap halaman, makin ringan beban Gmail. Anda dapat dengan mudah mengatur jumlah maksimal email yang akan ditampilkan pada setiap halaman dari halaman pengaturan. Klik link pengaturan yang muncul di sudut kanan atas, di bawah ukuran maksimum halaman, tetapkan nomor yang anda inginkan.

Selamat mencoba.



Senin, 10 Oktober 2011

Dart, Bahasa Pemrograman Baru Buatan Google

Google Dart logo
Google hari ini melakukan “early preview” terhadap Dart, bahasa pemrograman yang dibuat Google dengan harapan memudahkan programmer aplikasi web mengatasi beberapa kesulitan JavaScript yang dirasa Google akut. Programmer dan pemimpin proyek ini, Lars Bak menjelaskan secara detil mengenai proyek ini di konferensi Goto di Denmark, hari ini dan dalam sebuah post di blog resmi. Dart dibuat dan ditujukan untuk membuat sesuatu dari yang kecil, dan proyek terstruktur ke sesuatu yang besar.
Google juga telah menyingkap situs tentang Dart termasuk alat open-source untuk menulis aplikasi Dart, contoh kode, tutorial, librari dari aplikasi pendukung, spesifikasi Dart, dan forum berdiskusi. Meski diklaim berfungsi seperti layaknya Javascript, Bak mengatakan bahwa bahasa ini tidak akan menggantikan Javascript.
Tujuan bahasa pemrograman Dart adalah:
  • Membuat bahasa pemrograman web terstruktur dan fleksibel
  • Membuat Dart menjadi familiar dan natural digunakan di kalangan web programmer karena mudah digunakan
  • Dart memberikan performa tinggi di segala browser modern dan segala lingkungan mulai dari handheld device dan server
Bak mengatakan Dart masih membutuhkan umpan balik pengguna. Program Dart juga bisa dijalankan di Dart virtual machine untuk diuji coba (via CNET).

sumber: http://tekno.sidomi.com/26102/dart-bahasa-pemrograman-baru-buatan-google/


Dukung saya di Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik & Informasi Kredit Terbaik di Indonesia


Kamis, 06 Oktober 2011

Update status Facebook dengan Google+

Akhirnya postingan pertama saya di bulan Oktober ini. Sebelumnya saya sudah memosting mengenai Google+ yang merupakan situs jejaring sosial terbaru dari Google. Apabila anda sudah tertarik dengan Google+, anda bisa mulai beralih dari sekarang. Tidak usah khawatir ribet meng-update banyak situs jejaring sosial, anda bisa melakukan update status facebook langsung dari google+ dengan cara berikut:
  1. Buka alamat email Facebook mobile anda di www.facebook.com/mobile
  2. email facebook
  3. Sekarang, buka akun Google+ anda, ketikkan status yang ingin dibuat di boks yang dsediakan.
  4. Di dalam kotak share with, masukkan alamat email Facebook mobile tadi, lalu tekan tombol Share.
  5. status google+
Mudah bukan? anda coba sekarang.
Semoga berguna.


Dukung saya di Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik & Informasi Kredit Terbaik di Indonesia


Translates